BANJARNEGARA,Konibara.com-Setelah dilakukan verifikasi terhadap 34 cabang olahraga, KONI Banjarnegara memiliki potensi meraih 27 medali emas pada ajang Porprov 2022 mendatang. Medali tersebut didapat dari cabang perorangan maupun beregu.
Ketua KONI Banjarnegara Nurohman Ahong mengatakan, target tersebut bukan hanya sekadar penyampaian dari pengurus dan pelatih pengkab, tetapi juga melihat dari peta kekuatan lawan yang ada di wilayah Jawa tengah.
Selain 27 medali emas, dalam verifikasi ini juga memunculkan raihan 41 medali perak, dan lebih dari 52 perunggu. “Target ini masih bisa berubah, kita masih akan melihat hasil verifikasi berikutnya setelah adanya tes parameter dan babak kualifikasi porprov yang akan dilaksanakan tahun ini,” katanya.
Menurutnya, jika target tersebut tercapai, maka target Banjarnegara masuk 10 besar pada ajang Porprov 2022 di Pati raya akan tercapai. “Kita juga akan mencoba mulai melakukan pemetaan masalah dalam meningkatkan prestasi atlet, termasuk sarana dan prasarana latihan bagi atlet, khususnya mereka yang sudah masuk pada atlet pelatkab,” ujarnya.
Selain menargetkan peraihan medali, dalam verifikasi juga dilakukan pembahasan dan jadwal pemusatan latihan dari setiap pengkab. Dengan begitu, maka tim verifikasi dari KONI Banjarnegara dapat melakukan monitoring pada cabang potensial peraih medali.
“Banyak permasalahan yang dihadapi, mulai dari sarana tempat latihan seperti GOR, maupun kelengkapan peralatan lain, secara bertahap kita akan mencoba memenuhi dan mencari solusi apa yang menjadi kendala pengkab dalam melakukan pembinaan dan pemusatan latihan,” ujarnya. (humas koni)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *