BANJARNEGARA, Konibara.com-Pembinaan usia muda terus dilakukan oleh Askab PSSI Banjarnegara, bahkan kini dua pemain muda Banjarnegara kembali mendapatkan panggilan dari PSSI untuk dapat bergabung dalam seleksi timnas U 16.

Sebelumnya, Banjarnegara juga sudah menyumbangkan Fani untuk timnas senior putri dan Syahrian Abimanyu yang sudah bergabung dengan tim nasional. Dua pemain muda yang dipanggil timnas U 16 ini adalah Yuniar Hanif Budi dan Aldo Rizki.
Pemanggilan dua pemain muda ini berdasarkan surat resmi dari PSSI Nomor : 3914/PGD/146/IV/2021 tentang pemanggilan seleksi tim nasional Indonesia U 16 putra. Surat tertanggal 16 April 2021 ini meminta dua pemain muda Banjarnegara ini dapat bergabung dengan tim nasional U 16 di Jakarta pada 22 April 2021.
Dua pemain muda ini akan menjalani seleksi untuk dapat masuk skuat tim nasional U 16, untuk itu didampingi Ketua KONI Banjarnegara dan pengurus Askab PSSI Banjarnegara, dua pemain yakni Yuniar Hanif Budi dan Aldo Rizki berpamitan dengan Bupati Banjarnegara, Minggu (18/4/2021) malam.
Dua pemain ini akan bergabung dengan pemain lainnya untuk menjalani seleksi timnas U 16 yang dilakukan secara terpusat. Mereka harus sudah berada di Jakarta pada 21 April 2021, sebab tanggal 22 April, mereka harus sudah menjalani latihan dan seleksi serta bersaing dengan pemain pilihan lainnya dari penjuru nusantara untuk dapat masuk skuat timnas U 16.
Pengurus Askab PSSI Banjarnegara Rio Hermawan mengatakan, sesuai dengan arahan ketua umum Askab PSSI Banjarnegara, saat ini Banjarnegara masih fokus dalam pembinaan usia muda, masuknya Hanif dan Aldo untuk mengikuti seleksi di timnas U 16 merupakan satu langkah bagi Banjarnegara untuk lebih giat lagi dalam pembinaan, khususnya usia muda.

Ketua KONI Banjarnegara Nurohman Ahong menilai bahwa pelan tapi pasti, pembinaan olahraga di Banjarnegara mulai naik, bahkan saat ini sudah ada dua nama putra Banjarnegara yang bertengger di tim nasional, yakni Syahrian Abimanyu di timnas putra dan Fani di timnas putri. Kini bersiap menyusul keduanya adalah Yuniar Hanif Budi dan Aldo Rizki.
“Mereka masih muda, dan ini merupakan kesempatan yang luar biasa, buktikan bahwa Banjarnegara juga bisa. Bergabung dengan timnas adalah impian seluruh masyarakat Indonesia, jadi jangan sia-siakan dan berikan yang terbaik,” katanya.
Dikatakannya, dengan dipanggilnya dua pemain muda Banjarnegara ini, dia meminta doa dan dukungan masyarakat Banjarnegara agar dua nama dari Banjarnegara ini dapat terus masuk dalam skuat timnas U 16.
Sementara itu, Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono meminta pada dua pemain muda ini untuk tidak jumawa, tetap rendah diri dan berikan kemampuan terbaik untuk bangsa. “Kalian ini adalah pilihan, jadi berikan yang terbaik, bangsa dan negara ini sudah memanggil, keluarkan kemampuan terbaik dan jaga nama baik Banjarnegara, tunjukkan kita bisa. Orasah wedi, manine los bae, pokoke bale di bredig mengendi ora (Ngga usah takut, main yang lepas, kemanapun bola pergi, kejar terus pantang menyerah),” ujar bupati dengan logat khas Banyumasan.

Aldo Rizki Nugraha adalah putra Banjarnegara kelahiran Banjarnegara 23 Februari 2007, sedangkan Yuniar Anif Budi Saputro adalah kelahiran Banjarnegara 29 Januari 2006.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *