BANJARNEGARA, Konibara.com-Sebaagi upaya untuk mendukung pembinaan atlet usia muda, KONI Banjarnegara memberikan bantuan matras pada Cabang Taekwondo Banjarnegara. Bantuan tersebut diserahkan langsung ke Dojang (tempat latihan) Taekwondo Cabang Banjarnegara yang ada di Kodim 0704 Banjarnegara.
“Kita bantu sarana latihan matras ke Pengkab yang kemudian didistribusikan pada tempat latihan yang ada di bawah naungan Pengkab Taekwondo Banjarnegara,” kata Sekretaris KONI Banjarnegara Saeful Fadli.
Penyerahan matras untuk Dojang Kodim 0704 Banjarnegara ini secara simbolis diserahkan wakil ketua KONI Banjarnegara Djarkasi dan diterima langsung oleh Komandan Kodim 0704 Banjarnegara Letkol Arh Sujeidi Faisal.
“Matras ini merupakan bantuan dari KONI untuk Pengkab Taekwondo sebagai salah satu upaya dalam meningkatkan prestasi atlet,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua KONI Banjarnegara Nurohman Ahong mengatakan, hingga saat ini, KONI Banjarnegara sudah mendistribusikan ratusan matras untuk sejumlah cabang olahraga bela diri, tidak hanya itu KONI juga sudah mendistribusikan peralatan lain seperti sanzak, paching pad, paching boxs, dan alat latihan lainnya.
Dengan bantan ini, diharapkan pembinaan prestasi atlet serta pembinaan usia dini yang berkesinambungan dapat dilakukan oleh setiap cabang olahraga, sehingga pada saatnya nanti prestasi atlet akan dapat diraih dengan maksimal demi mengangkat nama Banjarnegara di bidang prestasi olahraga.
“Penambahan sarana latihan ini akan terus kami lakukan, sehingga gelora olahraga prestasi akan meningkat, tidak hanya cabang bela diri, tetapi semua cabang olahraga yang ada di bawah naungan KONI, tentunya bantuan ini disesuaikan dengan kebutuhan cabang olahraga dan kemampuan anggaran,” ujarnya.