PUNGGELAN,Konibara.com-Sedikitnya 20 tim se Kecamatan Punggelan mengikuti turnamen bola voli dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke 20, Forum Komunikasi Pemuda Peduli Kemanusiaan (FKP2K) ke 20 Dusun Siwaru, Desa Tanjungtirta, Kecamatan Punggelan menggelar turnamen bola voli.
Kegiatan tersebut sekaligus pembukaan dan peresmian lapangan bola voli Waringin Sakti Dusun Siwaru, Desa Tanjungtirta. “Kegiatan ini untuk memeriahkan semangat olahraga di desa kami, sekaligus memberikan ruang bagi generasi muda pencinta bola voli di wilayah kami, sehingga peserta dibatasi hanya 20 klub sesuai dengan HUT FKP2K yang ek 20,” kata ketua panitia Abdul Hakim.
Sementara itu, Ketua KONI Banjarnegara Nurohman Ahong memberikan apresiasi yang tinggi bagi pemerintah desa yang ikut mendukung kegiatan olahraga di wilayahnya. Bahkan saat ini di Desa Tanjungtirta sudah ada 7 lapangan voli yang sesuai standart, dan 2 diantaranya dapat digunakan malam hari karena sudah dilengkapi dengan fasilitas lampu penerangan.
“Ini sangat luar biasa, perkembangan olahraga khususnya bola voli mulai menjamur di Banjarnegara, dukungan dari pemangku kebijakan di tingkat desa tentu menjadi bagian penting dalam pembinaan olahraga usia dini,” katanya.
Dengan dukungan ini, tentunya minat dan bakat masyarakat khususnya di bidang olahraga dapat tersalurkan dengan baik. “Kami dari KONI bersama dengan PBVSI juga akan menggelar pelatihan pelatih bola voli, nantinya ada dari Desa Tanjungtirta yang ikut pelatihan, sehingga ilmunya bisa ditularkan di desa dan bisa menghasilkan atlet potensial yang siap mengharumkan nama Banjarnegara,” katanya. (humas koni)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *